KABAR TERPILIH - Ia menulis keempat lagunya untuk mini album tersebut. Tak sendirian, ia pun bekerja sama dengan co-writer Nick Atkinson dan produser pemenang Grammy, Martin Terefe untuk lagu Everything to Me.
"Aku sangat tertarik untuk bergabung dengan Capitol Records, dan kembali ke studio di London dan Nashville untuk merekam lagu-lagu baru begitu menyenangkan," ungkap Shane. "Bernyanyi solo adalah sesuatu yang kuimpikan, dan aku sangat bahagia dengan hasilnya," tambahnya.
Track dalam mini album yang akan dirilis adalah sebagai berikut:
1. Everything to Me
2. Everytime
3. Once
4. Today's Not Yesterday
Lagu berjudul Everything to Me akan dirilis pada 25 Agustus lewat Capitol Records dan akan menjadi lead track untuk mini album terbarunya. Mantan personel Westlife, Shane Filan, telah merilis video klip terbaru untuk debut single solonya.
"Lirik Everything to Me cukup personal untukku. Lagu ini upbeat dan optimis, sempurna untuk musim panas. Aku tak sabar memperdengarkannya pada orang-orang," kata Shane.
No comments:
Post a Comment