07 July 2012

Bener Ngga Udara Panas Bisa Bikin Orang Jadi Uring-uringan?

KABAR TERPILIH - Udara panas ternyata tidak hanya membuat orang lebih banyak berkeringat, tapi juga menguji kesabaran. Ini karena udara panas bisa membuat orang jadi uring-uringan dan mudah marah.

Nancy Molitor, psikiatri klinis di Northwestern University Feinberg School of Medicine menuturkan cuaca yang panas dan juga lembab diketahui berkaitan dengan peningkatan agresi, kekerasan serta suasana hati yang lebih rendah sehingga berkurangnya kontrol atas situasi tertentu yang mungkin bisa mengganggu beberapa orang.

Sementara itu beberapa orang juga ada yang merasa sedikit tertekan dan lebih sering uring-uringan di musim panas, sekitar 1-2 persen dari orang ini mengalami gangguan pengaruh musim panas atau summer seasonal affect disorder.

Selain merasa tidak nyaman dan tertekan, orang-orang dengan kondisi ini juga merasa sangat gelisah di musim panas. Orang-orang ini merasa udara panas dan sinar matahari bisa membuatnya tidak bisa bertahan.

No comments:

Post a Comment