30 July 2013

Review: Ini Dia iPhone 4 Versi Smartfren Harga Rp. 2,7 Juta

KABAR TERPILIH - Yups! Jangan dulu ragu membeli iPhone 4 karena Smartfren, salah satu operator lokal di Indonesia telah menyediakan iPhone dengan harga yang terjangkau. Salah satu operator CDMA di Indonesioa tersebut telah menyiapkan bundling untuk iPhone 4 dengan harga yang terbilang menggiurkan.

Saat ini harga termurah dari iPhone 4 masih berkisar 4,5 jutaan. Anda hanya perlu merogoh kocek sekitar 2,7 jutaan untuk mendapatkan satu unit Apple iPhone 4 Smartfren. Ini jauh lebih murah dari harga normal yang hampir menembus angka 4 jutaan.

Menilik sisi desainnya hampir sama. perbedaan yang cukup berarti hanyalah pada penggunaan chipset pada dalaman ponsel. iPhone 4 besutan Smartfren ini juga memiliki fitur yang tidak kalah jauh dengan iPhone seri terbaru.

Seperti diketahui bersama, iPhone dikenal boros akan data akses ke internet. Smartfren sendiri melakukan bundling dengan iPhone dengan tujuan untuk meningkatkan pengguna layanan data miliknya. Sehingga ini menjadi kesempatan besar bagi Smartfren untuk menawarkan paket data dengan kuota lebih besar. Lantas kapan akan dipasarkan di Indonesia? Kita tunggu kabar selanjitnya.

Bundling perangkat ponsel dengan layanan operator adalah salah satu cara operator layanan telekomunikasi untuk menjaring pelanggan. Smartfren sepertinya ingin menjaring lebih banyak Apple Fanboy di layanan komunikasi yang disediakannya. iPhone 4 sudah cukup lama diluncurkan Apple. Meskipun begitu, perangkat ini masih mendapat dukungan untuk memperbarui ke iOS terbaru yang belum lama diluncurkan. Tertarik?

No comments:

Post a Comment